Pengaruh pendapatan keluarga, tingkat pendidikan, dan usia kawin pertama terhadap fertilitas di Desa Mojosulur Kecamatan Mojosari Kabupaten Mojokerto

WA Ariwangga, S Susilo, I Deffinika… - Jurnal Integrasi dan …, 2022 - journal3.um.ac.id
Jurnal Integrasi dan Harmoni Inovatif Ilmu-Ilmu Sosial, 2022journal3.um.ac.id
Laju pertumbuhan penduduk disebabkan oleh besarnya migrasi, kelahiran, dan kematian.
Fertilitas merupakan pengaruh yang paling mendominasi. Kabupaten Mojokerto merupakan
kabupaten yang terus berkembang secara pesat karena tergabung dalam wilayah
pembangunan Gerbangkertosusila, namun demikian dampak negatif akibat dari hal
tersebut munculah masalah-masalah di bidang kependudukan khususnya akibat dari
tingkat kelahiran (fertilitas). Kabupaten Mojokerto selalu meningkat jumlah penduduknya …
Abstrak
Laju pertumbuhan penduduk disebabkan oleh besarnya migrasi, kelahiran, dan kematian. Fertilitas merupakan pengaruh yang paling mendominasi. Kabupaten Mojokerto merupakan kabupaten yang terus berkembang secara pesat karena tergabung dalam wilayah pembangunan Gerbangkertosusila, namun demikian dampak negatif akibat dari hal tersebut munculah masalah-masalah di bidang kependudukan khususnya akibat dari tingkat kelahiran (fertilitas). Kabupaten Mojokerto selalu meningkat jumlah penduduknya dan Kecamatan Mojosari menjadi salah satu kecamatan dengan jumlah penduduk tertinggi. Desa Mojosulur merupakan salah satu penyumbang fertilitas sebesar 305 jiwa di Kecamatan Mojosari. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui besar pengaruh pendapatan keluarga, tingkat pendidikan, dan usia kawin pertama terhadap fertilitas di Desa Mojosulur dengan menggunakan metode analisis regresi linier berganda. Serta dilakukan uji statistik Uji t untuk menguji hubungan regresi secara parsial. Hasilnya variabel Pendapatan Keluarga tidak berpengaruh signifikan terhadap fertilitas dan variabel Tingkat Pendidikan serta Usia Kawin Pertama berpengaruh signifikan terhadap fertilitas.
journal3.um.ac.id
以上显示的是最相近的搜索结果。 查看全部搜索结果