Perencanaan Mitigasi Bencana Banjir Non-Struktural Di Daerah Aliran Sungai Comal Hilir, Jawa Tengah
JPIG (Jurnal Pendidikan Dan Ilmu Geografi), 2019•ejournal.unikama.ac.id
Banjir luapan sungai telah menjadi permasalahan bagi masyarakat yang bermukim di
wilayah hilir Daerah Aliran Sungai. DAS Comal hilir hampir setiap tahun mengalami banjir
yang diakibatkan meluapnya Sungai Comal. Oleh karena itu diperlukan upaya
perencanaan mitigasi yang tepat. Studi ini menekankan pada penyusunan perencanaan
mitigasi bencana banjir luapan sungai non-struktural. Pendekatan yang digunakan dalam
studi ini adalah pendekatan kualitatif dengan desain penelitian studi literatur dan survei …
wilayah hilir Daerah Aliran Sungai. DAS Comal hilir hampir setiap tahun mengalami banjir
yang diakibatkan meluapnya Sungai Comal. Oleh karena itu diperlukan upaya
perencanaan mitigasi yang tepat. Studi ini menekankan pada penyusunan perencanaan
mitigasi bencana banjir luapan sungai non-struktural. Pendekatan yang digunakan dalam
studi ini adalah pendekatan kualitatif dengan desain penelitian studi literatur dan survei …
Abstrak
Banjir luapan sungai telah menjadi permasalahan bagi masyarakat yang bermukim di wilayah hilir Daerah Aliran Sungai. DAS Comal hilir hampir setiap tahun mengalami banjir yang diakibatkan meluapnya Sungai Comal. Oleh karena itu diperlukan upaya perencanaan mitigasi yang tepat. Studi ini menekankan pada penyusunan perencanaan mitigasi bencana banjir luapan sungai non-struktural. Pendekatan yang digunakan dalam studi ini adalah pendekatan kualitatif dengan desain penelitian studi literatur dan survei lapangan. Studi literatur dilakukankan untuk mengetahui riwayat dan area terdampak banjir di DAS Comal hilir, sedangkan survei lapangan dilakukan untuk mengetahui kondisi sosiokultural masyarakat. Hasil studi ini adalah perencanaan mitigasi bencana banjir luapan sungai nonstruktural di DAS Comal hilir yang terdiri atas perencanaan tata ruang wilayah yang selaras dengan pengelolaan penggunaan lahan di DAS Comal, deteksi dan prediksi kondisi debit Sungai Comal melalui pencatatan serta pengamatan data hidrometeorologi, perencanaan pengelolaan kawasan sempadan sungai, literasi kebencanaan di sekolah dan masyarakat, peningkatan sistem komunikasi dan kearifan lokal dalam masyarakat, pembuatan jalur evakuasi, sistem peringatan dini serta simulasi bencana serta reboisasi dan reforestasi. Perencanaan mitigasi tersebut tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah saja, melainkan membutuhkan kesadaran dan kerjasama dari masyarakat.
ejournal.unikama.ac.id
以上显示的是最相近的搜索结果。 查看全部搜索结果