Antibakteri pada produk bioteknologi farmasi berupa formulasi dan sediaan sabun mandi gel kombucha buah nanas madu subang

MF Fadilah, F Rezaldi, Y Kolo… - Jurnal Farmasi …, 2023 - ejournal.unsrat.ac.id
Jurnal Farmasi Medica/Pharmacy Medical Journal (PMJ), 2023ejournal.unsrat.ac.id
Kombucha buah nanas madu subang dapat digunakan sebagai bahan aktif pada formulasi
dan sediaan sabun mandi gel sebagai produk bioteknologi farmasi yang memiliki aktivitas
farmakologi secara in vitro dalam menghambat pertumbuhan bakteri Staphylococcus
aureus, Staphylococcus epidermidis, Psedomonas aeruginosa, dan Escherichia coli.
Penelitian ini bertujuan untuk membuat formulasi dan sediaan sabun mandi gel yang
berbahan aktif larutan fermentasi kombucha buah nanas madu subang yang meliputi …
Abstrak
Kombucha buah nanas madu subang dapat digunakan sebagai bahan aktif pada formulasi dan sediaan sabun mandi gel sebagai produk bioteknologi farmasi yang memiliki aktivitas farmakologi secara in vitro dalam menghambat pertumbuhan bakteri Staphylococcus aureus, Staphylococcus epidermidis, Psedomonas aeruginosa, dan Escherichia coli. Penelitian ini bertujuan untuk membuat formulasi dan sediaan sabun mandi gel yang berbahan aktif larutan fermentasi kombucha buah nanas madu subang yang meliputi konsentrasi 15%, 25%, dan 35%. Metode penelitian ini bersifat eksperimental laboratorium dimana tahapan pertama membuat basis sabun mandi gel tanpa zat aktif sebagai kontrol negatif. Tahapan kedua membuat basis sabun gel dengan bahan aktif larutan fermentasi kombucha buah nanas madu subang pada konsentrasi 15%, 25%, dan 35%. Menyediakan sabun mandi pasaran yang tersedia secara luas sebagai kontrol positif. Difusi cakram merupakan salah satu metode yang populer dalam menguji aktivitas suatu antibakteri. ANOVA satu jalur dan uji lanjut pos hoc merupakan bagian yang digunakan dalam analisis pada masing-masing formulasi sabun mandi gel beserta kedua kontrol positif terhadap bakteri uji secara keseluruhan. Hasil penelitian ini terbukti bahwa berdasarkan nilai P< 0, 05 melalui uji ANOVA satu jalur dan dilanjutkan melalui analisis pos hoc yaitu formulasi dan sediaan sabun mandi gel kombucha buah nanas madu subang pada konsentrasi 35% berbeda nyata dengan 20% dan 30% terhadap pertumbuhan keempat bakteri uji dan konsentrasi 35% sabun mandi kombucha buah nanas madu subang merupakan perlakuan yang terbaik dibandingkan kedua kontrol maupun perlakuan lainnya dalam menghambat keempat pertumbuhan bakteri uji.
ejournal.unsrat.ac.id
以上显示的是最相近的搜索结果。 查看全部搜索结果