Buku Saku Pencegahan Stunting sebagai Alternatif Media dalam Meningkatkan Pengetahuan Ibu

IP Sari, I Trisnaini, Y Ardillah… - Dinamisia: Jurnal …, 2021 - pustaka-psm.unilak.ac.id
Dinamisia: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 2021pustaka-psm.unilak.ac.id
Stunting merupakan masalah kurang gizi kronis yang disebabkan oleh kurangnya konsumsi
makanan bergizi dalam kurun waktu yang cukup lama, sehingga mengakibatkan terjadinya
gangguan pertumbuhan pada anak yaitu panjang badan anak lebih rendah atau pendek
dari standar usianya. Stunting pada anak berdampak pada terganggunya perkembangan
otak dengan menunda perkembangan motorik dan kognitif anak sehingga menurunkan
kualitas sumber daya manusia Indonesia. Tujuan dari kegiatan ini adalah meningkatkan …
Abstrak
Stunting merupakan masalah kurang gizi kronis yang disebabkan oleh kurangnya konsumsi makanan bergizi dalam kurun waktu yang cukup lama, sehingga mengakibatkan terjadinya gangguan pertumbuhan pada anak yaitu panjang badan anak lebih rendah atau pendek dari standar usianya. Stunting pada anak berdampak pada terganggunya perkembangan otak dengan menunda perkembangan motorik dan kognitif anak sehingga menurunkan kualitas sumber daya manusia Indonesia. Tujuan dari kegiatan ini adalah meningkatkan pengetahuan gizi ibu di Kecamatan Seberang Ulu I Palembang melalui pemberian dan penjelasan buku saku stunting. Adapun pelaksanaan kegiatan ini melalui kunjungan rumah pada setiap rumah tangga yang memiliki baduta. Hasil kegiatan menunjukkan adanya peningkatan yang signifikan dari rata-rata hasil pre-test dan post-test. Hal ini menunjukkan bahwa buku saku efektif dalam peningkatan pengetahuan gizi ibu (p< 0, 05).
pustaka-psm.unilak.ac.id
以上显示的是最相近的搜索结果。 查看全部搜索结果