Pengembangan Sistem E-Lapor untuk Meningkatkan Kualitas Pengelolaan Data Perumahan, Prasarana, Sarana dan Utilitas (PSU) di Kabupaten Sidoarjo

PG Ariastita, IDMF Septanaya, AY Koswara… - Sewagati, 2023 - journal.its.ac.id
Sewagati, 2023journal.its.ac.id
Kabupaten Sidoarjo menjadi lokasi pilihan utama bagi pengembang untuk membangun
perumahan di wilayah metropolitan Surabaya. Pembangunan perumahan formal
berkembang dengan pesat dan dampaknya sektor properti menjadi tulang punggung
perekonomian di Kabupaten Sidoarjo. Namun, masalah muncul karena mayoritas
pengembang belum atau tidak menyerahkan aset prasarana, sarana dan utilitas (PSU)
perumahannya ke pemerintah daerah sebagaimana yang diamanatkan dalam Peraturan …
Abstrak
Kabupaten Sidoarjo menjadi lokasi pilihan utama bagi pengembang untuk membangun perumahan di wilayah metropolitan Surabaya. Pembangunan perumahan formal berkembang dengan pesat dan dampaknya sektor properti menjadi tulang punggung perekonomian di Kabupaten Sidoarjo. Namun, masalah muncul karena mayoritas pengembang belum atau tidak menyerahkan aset prasarana, sarana dan utilitas (PSU) perumahannya ke pemerintah daerah sebagaimana yang diamanatkan dalam Peraturan Menteri dalam Negeri No. 9 tahun 2009 dan Peraturan Bupati Kabupaten Sidoarjo No. 16 tahun 2017 serta No. 10 tahun 2019. Dengan adanya permasalahan ini, sistem E-Lapor dibuat untuk mengelola isu PSU perumahan di Kabupaten Sidoarjo. Sistem ini secara teknis dikembangkan dalam bentuk web dengan memanfaatkan kerangka kerja Code Igniter dan sistem database MySQL. Hasilnya, sistem E-Lapor dapat mempermudah pemerintah Kabupaten Sidoarjo untuk melakukan kegiatan pemantauan, pencegahan dan penindakan, khususnya kepada pengembang yang tidak tertib dan taat dalam menyediakan PSU di lokasi perumahannya. Selain itu, bank data E-Lapor juga bisa dimanfaatkan untuk mengembangkan fitur lain dalam sistem cerdas E-Pengelolaan aset PSU perumahan di Kabupaten Sidoarjo.
journal.its.ac.id
以上显示的是最相近的搜索结果。 查看全部搜索结果